Pemprov Kalsel Tandan Tangan Perjanjian MOU Dengan ULM

BANJARMASIN, Lensa Banua.– Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin bersama PT.Bangun Banua Kalsel telah menandatangani nota kesepahaman (MoU) dan perjanjian kerja sama (MoA) dengan ULM bertempat di Hotel Bayung Batulis Banjarmasin, Rabu (01/05).

Penandatanganan MoU dan MoA tersebut dilakukan dalam rangka kerja sama implementasi Tridarma Perguruan Tinggi dan program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM).

Pihak PT.Bangun Banua Kalsel yang diwakili oleh Bayu Boejang selaku Dirut PT Bangun Banua Kalsel menerima kunjungan dari ULM Banjarmasin yang dihadiri oleh Rektor ULM, Prof. DR.Alim Bachri beserta jajarannya menerima kedatangan perwakilan dari Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin (ULM) dengan hangat.

Beliau berharap kerja sama yang terjalin antara kedua belah pihak ini dapat membangun Banua Kalsel dan dapat mensejahterakan masyarakat Kalsel dan untuk kalimantan selatan dapat menjadi penghasil dari ekspor yang bersumber dari hasil pertanian,” ucap Rektor ULM Banjarmasin.

Padahal untuk potensi lahan kita secara internal itu sangat memungkinkan, selanjutnya juga bagaimana untuk daerah Kalsel ini dapat menjadi daerah swasembada daging, dimana untuk selama ini untuk kebutuhan daging tersebut masih disuplai oleh daerah daerah luar Kalsel,” tambah Prof.DR.Alim Bachri.

Untuk saat ini saya melihat bahwa untuk Kalsel saat ini sudah mulai bangkit dengan program yang telah dilakukan oleh Pemprov Kalsel yaitu dengan program Swasembada Sapi dan Sawit (SISKA KUINTIP) dan ini adalah program strategis yang bisa diintegrasikan dengan komoditas lainnya,” tambahnya.

Insyaallah Provinsi Kalsel akan lebih maju lagi untuk Banua dan bermartabat,” tutur Rektor ULM.

Dari penandatanganan pada hari ini juga telah dilakukan penelitian ketahanan pangan yang difokuskan untuk empat daerah diantaranya Tanah Laut, Batola, Kabupaten Banjar dan HST,” ucap Bayu Boejang.

Oleh karena itu untuk kedepannya pada momentum ini dapat berjalan dengan baik dan juga sudah ada deadlinenya,” tambah Dirut PT Bangun Banua Kalsel.

Ditambahkan oleh Gubernur Kalsel yang diwakili oleh staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Adi Santoso,.S.Sos,.MSi menyampaikan, dengan dilakukan penandatanganan MoU PKS antara ULM dengan PT Bangun Banua Kalsel agar dapat mendukung Banua Kalimantan Selatan sebagai daerah penyangga ketahanan pangan nasional dan penyangga pangan, karena Kalimantan Selatan merupakan gerbang IKN,” ucap Adi Santoso.

Untuk fasilitas anggaran dan juga untuk dukungan untuk ketersediaan lahan secara administrasi Bapak Gubernur Kalsel siap untuk mendukung, tentunya dengan daerah kalsel yang menjadi daerah ketahanan pangan nasional tentunya ketahanan pangan daerah Banua kita kalimantan selatan akan lebih mantap lagi,” tutupnya

 

 

Ali

  1. Dilarang copy paste